Rabu, 10 Agustus 2016

7 Cara Berkelas Menghemat Uang Bulanan Yang Efektif

Manichp.xyz - Cara menghemat uang bulanan atau gaji dan cara menghemat pengeluaran uang belanja masih menjadi polemik misteri yang pelik. Dimana setiap orang sudah mengetahui tips hidup hemat tapi ketika dihadapkan dengan gajian pokok bulanan, seperti orang kaya baru yang punya duit banyak. Apapun yang dihadapannya dibeli. Tanpa mempertimbangkan harganya dan meriset terlebih dahulu.


Jangan salah loh ya.. meriset harga pasar dapat menjadikan budaya hidup hemat dalam rumah tangga loh. Kalau budaya hidup hemat dalam rumah tangga maupun keluarga kita terapkan dan dijalankan dengan sebaik-baiknya, kita sendiri sudah tidak perlu mencari tahu bagaimana cara hidup hemat ataupun cara menghemat uang yang baik dan benar.

Baca juga:


Karena kita sendiri sudah mempraktikannya, sedangkan yang anda cari di internet masih teori yang belum tentu si penulis mempraktikannya. Tidak terkecuali didalam artikel ini pula. Akan tetapi saya pastikan artikel ini akan bermanfaat meskipun dampaknya tidak seberapa.

Yuk simak beberapa cara berkelas untuk menghemat uang:

·        Buang keinginan mengeluarkan uang untuk hal yang tidak sangat diperlukan

Kalau di web lain atau artikel lain mungkin yang perlu dilakukan untuk menghemat uang adalah merencanakan pengeluaran bulanan maupun membuat daftar belanja mingguan.
Tidak ada salahnya apabila anda memilih tips hidup hemat dengan cara seperti itu. Tapi anda perlu tahu bahwa yang namanya daftar belanja itu berdasarkan keinginan. Kalaupun anda sudah menulis sebuah daftar pengeluaran untuk hal-hal yang dibutuhkan, tidak dipungkiri anda juga akan tertarik dengan keinginan lain untuk ditulis pula.

Nah, untuk menyikapi hal ini. Anda perlu buang jauh-jauh keinginan mengeluarkan uang untuk hal yang tidak penting bagi hidup anda.
Misalkan anda ingin membeli hp baru dengan spesifikasi yang tidak beda jauh, Hanya merk saja yang menang. Anda tidak perlu membelinya karena keuntungan yang anda dapat setelah membeli hp baru hanya merk yang lebih “bertittle”, sedangkan fungsi maupun performa tidak beda jauh dari sebelumnya.

Apabila hal sepele ini saja anda turuti, tentu akan membebani keuangan anda. Asal hp anda bermfaat dan masih “layak dilihat”, anda tidak perlu membelinya yang baru. Simpan uangnya untuk keperluan lain.

·        Membuat daftar hal yang tidak akan dibelanjakan selama sebulan

Cara menghemat uang salah satunya adalah dengan membuat daftar belanja. Tapi saya rasa hal kurang efektif, karena bisa saja pada saat belanja di pasar maupun di mall kita baru ingat dengan barang yang kita perlukan dan belum tercatat di bukuk daftar belanja.


Dengan membuat daftar hal yang tidak akan dibelanjakan, anda akan selalu ingat bahwa hal tersebut tidak boleh dikasih celah untuk mengeluarkan uang.

Misalnya, persediaan sabun dan tisu untuk keperluan anu masih banyak, begitu juga dengan kuota hp anda juga masih banyak. Nah, anda buat daftar dengan kertas kecil atau apalah dan tulis bahwa keperluan untuk anu yang memerlukan sabun dan tisu masih aman.

·        Anggaran dana tepat guna

Tips hidup hemat kali ini dengan cara menggunakan anggaran dana dari penghasilan bulanan dengan tepat guna. Bisa dengan membagi jatah keperluan apa saja yang harus dipenuhi dan dibayar bulan ini.

Misalkan nih setiap bulan kita ada cicilan untuk mobil, traktor, sekolah dan lainnya. Nah, cicilan ini yang kita harus fokuskan, jadi gaji bulanan akan tepat guna. Setelah itu baru memenuhi keperluan yang lain. Dan yang paling pentig hal lainnya itu berguna untuk kehidupan anda.

·        Pengalihan anggaran

Sedikit kayak orang kantoran lah ya,, membahasnya soal anggaran.
Ketika cicilan motor dan traktor sudah selesai. Jangan terburu-buru untuk membelanjakan uang yang seharusnya untuk cicilan motor tersebut meskipun sudah lunas. Tapi coba alihkan dana tadi untuk mencicil lainnya, disini saya sarankan emas.
Emas dapat dicicil ada atau tidak, yang penting dana tersebut harus diinvestasikan untuk masa depan. Bisa dengan menyicil properti, membeli tanah atau menyicil motor lagi.

·        Tahan nafsu pemborosan


Ngakunya ingin hidup hemat, tapi pas lihat ada iklan barang terbaru langsung dibeli. Tahan nafsu pemborosan dengan cara tidak membeli barang yang memang tidak berguna. Hargai tubuh anda yang sudah susah payah diperas tenaganya saat bekerja dengan cara tidak melakukan pemborosan.
Pemborosan disini meliputi segla aspek, tapi tidak juga karena ingin hidup hemat terus jadi pelit. Anda tahu sendiri definisi hidup hemat itu bukan menjadi orang pelit. Beda loh ya..

·        Lifehack

Siapa yang tidak tahu lifehack. Hidup dengan lifehack juga bisa menghemat pengeluaran uang. Apabila ada hal yang dapat dibuat untuk membantu keperluan hidup anda, mengapa harus selalu beli..

·        Tidak perlu gengsi

Apabila gengsi terus yang anda utamakan, anda akan hidup boros. Saya berani jamin. Bukan hanya boros keuangan tapi juga boros moral dan waktu. Misalkan nih, anda ingin minum kopi, karena anda orangnya yang gengsian dan selalu ingin menjadi “high class” dihadapan orang lain anda pasti tidak akan mau minum kopi di warung kopi. Minimal mungkin starbucks.

Padahal yang namanya kopi ya kopi, sama saja. Cuma cara menikmatinya dan mensyukuri kenikmatannya yang berbeda.


Mungkin hanya itu yang dapat saya sampaikan untuk cara berkelas menghemat uang. Sekian..

Bagikan

Jangan lewatkan

7 Cara Berkelas Menghemat Uang Bulanan Yang Efektif
4/ 5
Oleh

Subscribe via email

Suka dengan artikel di atas? Tambahkan email Anda untuk berlangganan.


Untuk menyisipkan kode pendek, gunakan <i rel="code"> ... KODE ... </i>
Untuk menyisipkan kode panjang, gunakan <i rel="pre"> ... KODE ... </i>
Untuk menyisipkan gambar, gunakan <i rel="image"> ... URL GAMBAR ... </i>